Guardiola Ungkap Syarat Joe Hart Bisa Bertahan di Man City

Guardiola Ungkap Syarat Joe Hart Bisa Bertahan di Man City
Joe Hart (c) AFP
- Josep Guardiola mengungkapkan syarat Joe Hart bisa bertahan di Manchester City. Semua keputusan untuk pergi atau bertahan sebenarnya ada di tangan Hart sendiri.


Guardiola mengaku sudah memberikan semacam peringatan kepada Hart. Ia menjelaskan kepada Hart semua syarat yang diinginkannya dari seorang penjaga gawang.


"Saya sudah mengatakan kepada Joe Hart pada bulan pertama saya di City. Jika dia memang ingin bertahan, dia harus memperbaiki diri dan memahami semua yang kami inginkan dari seorang penjaga gawang," terang Guardiola kepada The Independent.


Guardiola mengatakan bahwa ia bisa saja mengubah Hart menjadi pemain terbaik di posisinya. Ia merasa sudah membuktikannya beberapa kali sepanjang kariernya sebagai pelatih.


"Saya sudah bertemu banyak pemain yang awalnya bermasalah. Setelah dua atau tiga bulan atau setahun, mereka menjadi pemain terbaik di posisinya. Itu bisa saja terjadi. Hart hanya harus memutuskan ingin bertahan atau hengkang. Saya bisa membantunya." [initial]


 (idp/hsw)