Guardiola: Transfer Bravo Hampir Rampung

Guardiola: Transfer Bravo Hampir Rampung
Claudio Bravo (c) Ist
- Josep Guardiola mengindikasikan bahwa transfer Claudio Bravo dari hampir selesai.


Kiper Chile itu sebelumnya dilaporkan sudah mendarat di Manchester. Ia akan menggantikan posisi Joe Hart sebagai kiper utama di Manchester City dan Guardiola mengatakan timnya sudah mencapai banyak kemajuan soal negosiasi transfer Bravo.


Hart sendiri kabarnya akan dilepas City ke Liverpool atau Everton, usai sebelumnya pemain Inggris tak diturunkan di tiga laga perdana klub di musim kompetisi kali ini.


"Hal tersebut hampir selesai, ya," tutur Guardiola pada BT Sport.


"Saya kira itu hampir selesai. Saya harus berbicara dengan Txiki dan Ferran, namun dia sudah ada di sini dan saya kira semuanya akan segera selesai."


City akan bermain melawan West Ham di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. [initial]



 (bts/rer)