Guardiola Tetap Pesimis Kejar Chelsea

Guardiola Tetap Pesimis Kejar Chelsea
Josep Guardiola (c) EPL

Bola.net - - Josep Guardiola mengaku ia masih tidak yakin Manchester City bisa menggusur posisi di puncak klasemen Premier League di akhir musim nanti.

City baru saja meraih kemenangan 2-0 atas Bournemouth semalam. Dua gol klub di Dean Court lahir dari aksi Raheem Sterling dan juga bunuh diri Tyrone Mings.

Hasil ini membuat tim Manchester kini naik ke peringkat dua dan hanya tertinggal delapan angka dari The Blues.

Namun meski klub sudah berada dalam posisi yang lebih baik, hal tersebut tak lantas membuat Guardiola membatalkan keputusannya untuk menyerah di bursa perburuan gelar juara musim ini.

Manchester CityManchester City

"Jaraknya masih terlalu besar. Anda mengharap mereka akan kalah, namun itu amat sulit, apalagi untuk City memenangkan semua pertandingan," tutur Guardiola menurut Goal International.

"Jaraknya terlalu besar. Kemarin mereka memang tidak menang, namun mereka bermain amat solid. Amat sulit untuk membuat peluang ketika menghadapi mereka."

"Kami harus fokus dari satu laga ke laga lain dan memperbaiki performa. Saya kira di pertandingan terakhir performa kami jauh lebih baik. Satu-satunya penyesalan adalah kami menciptakan banyak peluang dan tidak mencetak lebih banyak gol, saya amat bahagia dengan performa kami."