
Bola.net - - Josep Guardiola merupakan sosok baru dalam pentas sepakbola Inggris. Ia baru bergabung dengan Manchester City pada awal musim 2016/17 ini sebagai pelatih. Meski begitu, ia diklaim telah membawa banyak perubahan.
Guardiola, bersama Man City, tampil beda dengan mengandalkan sepakbola menyerang dengan paduan umpan-umpan pendek. Ia tak senang dengan pola serangan kick and rush khas Inggris.
Meski begitu, Guardiola tak mau jika ia disebut ingin merubah gaya sepakbola Inggris. "Saya tidak akan dan memang tidak ingin mengubah sepakbola Inggris," kata Guardiola.
Eks pelatih Barcelona ini mengaku mendapatkan banyak pelajaran sejak datang ke Inggris. Meski tak jarang pengalaman ini berujung pada hasil buruk Man City, Guardiola mengaku tetap senang.
Guardiola menikmati setiap pengalaman yang didapat dan akan terus berupaya untuk beradaptasi dengan sepakbola Inggris.
"Itulah mengapa saya datang ke sini. Itu hal yang bagus. Saat saya menjalani karir kepelatihan saya dengan hal yang sama, selama 10 atau 20 tahun, itu membosankan. Saya datang ke sini dan terus mengatakan akan beradaptasi dengan sepakbola Inggris," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Januari 2017 22:20
-
Liga Inggris 7 Januari 2017 21:20
-
Liga Inggris 7 Januari 2017 20:40
Termasuk Navas dan Toure, City Akan Lepas Tujuh Pemain Gratis
-
Liga Eropa Lain 7 Januari 2017 16:00
-
Liga Inggris 7 Januari 2017 15:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...