Guardiola: Saya Belajar Banyak Dari Klopp

Guardiola: Saya Belajar Banyak Dari Klopp
Josep Guardiola (c) PL

Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola mengatakan bahwa dirinya telah banyak belajar dari melihat bagaimana Jurgen Klopp membangun sebuah tim dan mampu menyerang dengan begitu intens.

Guadiola akan bertemu dengan Jurgen Klopp saat mengantar The Citizens mengunjungi Anfield akhir pekan ini. Ini akan jadi pertemuan pertama keduanya di Premier League.

Dan jelang pertandingan tersebut, Guardiola menyempatkan untuk bernostalgia tentang pertemuan keduanya sebelumnya di Jerman saat Guardiola masih melatih Bayern Munchen dan Klopp melatih Borussia Dortmund.

"Saya belajar banyak di Jerman, pertemuan pertama saya melawan tim Borussia Dortmund arahan Jurgen Klopp adalah di Supercup. Saya baru di sana dan saya katakan 'wow'" ujarnya.

"Ini adalah pelajaran bagus bagi saya, dan kami kalah 2-4, dan setelah saya masuk dalam kompetisi, saya lebih belajar lagi, saya belajar bagaimana mengontrol situasi seperti itu, tapi ini tak mudah, ini sama sekali tak mudah," sambungnya.

"Jadi saat Klopp berbicara tentang sepakbolanya adalah 'heavy metal' saya benar-benar mengerti karena ini begitu agresif. Jadi bagi penonton dan fans, ini benar-benar bagus, sungguh bagus," tandasnya.