
Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola mengatakan bahwa Alexis Sanchez adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Dia juga memberikan pujian kepada Jesus Navas yang head-to-head melawan winger Arsenal itu.
Manchester City dan Arsenal hanya mampu bermain imbang 2-2 saat kedua tim bertemu di Emirates. Leroy Sane mengejutkan tuan rumah lewat gol cepatnya pada menit kelima sebelum Theo Walcott menyamakan kedudukan pada menit ke-40.
Namun gol dari Walcott itu dengan cepat dibalas oleh Sergio Aguero yang membuat keunggulan 2-1 untuk City bertahan hingga babak pertama berakhir. Di babak kedua, The Gunners menyamakan kedudukan lewat gol dari Shkodran Mustafi.
Usai pertandingan, salah satu pemain yang mendapatkan pujian adalah Jesus Navas yang kali ini tampil sebagai bek kanan. Di posisi itu, Guardiola menyebut dia sukses mengatasi ancaman dari pemain yang menurutnya adalah salah satu yang terbaik, Alexis Sanchez.
Guardiola et Sanchez à la fin du match ! 🙈 #ARSMCI pic.twitter.com/Jao14vWUI6
— Manchester City FR (@MCIFrance) April 2, 2017
"Saya ingin memberikan selamat kepada Jesus Navas yang luar biasa melawan salah satu pemain terbaik di dunia, Alexis Sanchez. Sanchez salah satu winger alami terbaik," ujarnya.
"Saya memainkan Navas karena Bacary Sagna cedera dan Pablo Zabaleta tak siap, dan Navas selalu layak yang terbaik karena dia sosok luar biasa dan saya bahagia dengannya," sambungnya.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 April 2017 17:17
-
Liga Champions 2 April 2017 13:59
-
Liga Inggris 2 April 2017 03:00
-
Liga Inggris 2 April 2017 02:00
-
Liga Inggris 2 April 2017 00:40
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...