
Bola.net - - Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengaku dirinya belum yakin apakah playmaker Kevin De Bruyne bakal bisa diturunkan dalam laga melawan Liverpool tengah pekan besok.
De Bruyne baru saja kembali tampil usai sempat lama dibekap cedera. Ia pun sempat mencetak gol dalam laga melawan Crystal Palace beberapa waktu lalu.
Namun gelandang internasional Belgia itu tak masuk tim kala City mengalahkan tuan rumah Southampton 3-1, Minggu (30/12) semalam.
Advertisement
Kondisi De Bruyne
Seusai laga St. Mary's, Guardiola menjelaskan alasan mengapa De Bruyne absen. Guardiola menyebut eks gelandang Chelsea itu mengalami sedikit masalah pada kakinya.
"Saya tak tahu bagaimana kondisi Kevin De Bruyne. Saya tahu cederanya tak serius, tapi saya belum tahu apakah dia bisa bermain pada Kamis [vs Liverpool]," ujar Guardiola seperti dikutip Four Four Two.
"Hal ini normal terjadi ketika Anda absen tiga sampai empat bulan karena cedera, Anda kembali pada periode yang sangat sibuk dan Anda mengalami sedikit masalah," tambahnya.
Jadwal Manchester City
Kemenangan di markas Southampton didapat berkat gol-gol yang diciptakan David Silva, bunuh diri James Ward-Prowse, dan Sergio Aguero.
Tambahan tiga poin ini membuat City berhak kembali ke posisi kedua di tabel klasemen usai pekan sebelumnya sempat disalip Tottenham Hotspur.
City kini berambisi mengalahkan Liverpool guna memangkas jarak keduanya yang kini berada di angka tujuh.
Video Menarik
Berita video statistik Manchester United vs Bournemouth pada laga pekan ke-20 Premier League 2018-2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Desember 2018 23:21
-
Liga Inggris 30 Desember 2018 21:36
-
Liga Inggris 30 Desember 2018 19:48
-
Liga Inggris 30 Desember 2018 18:18
Eks Liverpool ini Sebut Kans City Jadi Juara Masih Terbuka Lebar
-
Liga Inggris 30 Desember 2018 17:58
McManaman Beber Satu Hal yang Bisa Buyarkan Kans Juara Liverpool
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...