Guardiola: Pep Akan Buat City Seperti Barcelona

Guardiola: Pep Akan Buat City Seperti Barcelona
Josep Guardiola (c) AFP
- Josep Guardiola bakal mengubah penilaian banyak orang mengenai sepakbola Inggris, demikian menurut klaim yang dikeluarkan oleh ayah sang manajer, Valenti Guardiola.


Sosok berusia 45 tahun belum lama ini secara resmi ditunjuk sebagai pengganti Manuel Pellegrini di akhir musim dan bakal diikat kontrak tiga tahun di Etihad.


"Ia akan coba untuk membawa sepakbola dengan cara yang sama, seperti yang ia terapkan di Barcelona dan Bayern asuhannya," tutur Valenti pada BBC.


"Ia punya sikap khusus terhadap sepakbola. Ia tidak hanya ingin menang, namun menang dengan cara khusus, yang mampu menghibur banyak orang. Gaya sepakbola yang saya lihat di Inggris, saya ragu bahwa ia memikirkan hal tersebut, semuanya begitu berbeda. Untuk alasan itulah, saya kira ia harus mengubah pandangan orang mengenai sepakbola Inggris."


"Saya kira ia akan bahagia - ia tidak akan melakukannya jika ia tidak demikian. Sekarang, di Jerman, ia amat percaya diri." [initial]



 (bbc/rer)