Guardiola Pastikan Aguero Tak Tinggalkan City

Guardiola Pastikan Aguero Tak Tinggalkan City
Josep Guardiola. (c) AFP

Bola.net - - Josep Guardiola memastikan bahwa Sergio Aguero kemungkinan besar akan bertahan di Manchester City musim depan.

Aguero, yang mencetak dua gol ketika City menang 5-0 atas Watford pekan lalu, juga sudah sempat mengkonfirmasi hal tersebut.

Masa depan Aguero sering menjadi bahan spekulasi di beberapa bulan terakhir, dan sebelumnya sudah ada laporan yang mengatakan bahwa agennya sempat tertarik ketika PSG menanyakan servis kliennya belum lama ini.

City sendiri juga dikaitkan dengan sejumlah striker anyar di musim panas, dan Aguero menyerahkan semua keputusan soal masa depannya pada klub.

Namun Guardiola menekankan bahwa pemain Argentina akan terus bertahan di Etihad musim depan.

Josep GuardiolaJosep Guardiola

"Berapa kali saya harus menjawab soal Sergio dan Kompany? Berapa kali? Di Manchester mungkin 10 atau 15. Mereka adalah pemain Manchester City dan akan ada di Manchester City musim depan," tutur Guardiola di Goal International.

"Apakah anda menghadiri semua konferensi pers saya di Manchester? Semua konferensi pers. Oke kawan-kawan. Dia akan ada di sini musim depan. Senang? Bagus. Sempurna."

Aguero kemudian ditanya apakah dia memang benar-benar akan berseragam City musim depan, dan ia menjawab singkat: "Ya, mengapa tidak?"