Guardiola Melempem Karena Skuat City Tak Sebagus Munchen dan Barca

Guardiola Melempem Karena Skuat City Tak Sebagus Munchen dan Barca
Josep Guardiola (c) EPL

Bola.net - - Chairman Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge memberikan pembelaan atas hasil negatif yang diraih Josep Guardiola bersama Manchester City musim ini.

Seperti diketahui, Guardiola didatangkan City untuk menggantikan posisi Manuel Pellegrini setelah pelatih asal Spanyol itu tak memperpanjang kontrak di Allianz Arena.

Digadang-gadang akan mampu melanjutkan 'tradisi' mendominasi di liga bersama tim yang dia latih, Guardiola justru kesulitan bersama The Citizens meskipun sempat meraih enam kemenangan beruntun di awal musim.

Nah, banyak teori tentang alasan mengapa Guardiola kesulitan di Inggris. Salah satu menurut Rummenigge adalah karena skuat The Citizens tak sebagus Barcelona atau Bayern Munchen.

"Anda tidak bisa menyalahkan Guardiola untuk semuanya. Manchester City akan bersabar," ujarnya seperti dikutip Soccerway.

"Mereka tak memiliki pilihan lain selain belanja pemain dan membawa beberapa yang berkualitas untuk memberi kesempatan Guardiola meraih kesuksesan," tambahnya.

"Memang tidak banyak pemain berkualitas di Manchester City, seperti halnya di Barcelona atau Bayern Munchen," tandasnya.