
Bola.net - - Manchester City berhasil meraih kemenangan dalam pertandingan besar akhir pekan ini. Menjamu di Etihad Stadium, Man City sukses mencatatkan kemenangan 3-1 yang membuat mereka semakin nyaman di puncak klasemen.
Namun hasil itu belum memuaskan Josep Guardiola. Manajer asal Spanyol itu menyatakan bahwa Man City harusnya bisa mencetak lebih banyak gol lagi. Man City yang memang tampil dominan dinilai harusnya bisa mencetak enam gol ke gawang Arsenal.
"Sudah jelas kami mencetak banyak sekali gol musim ini. Saya tidak yakin apakah saya pernah menjalani star yang sebagus ini di tim-tim saya sebelumnya. hari ini kami harusnya bisa mencetak lima atau enam gol ke gawang Arsenal. Kami hanya harus sedikit lebih tajam," cetus Guardiola kepada Manchester Evening News.
Manchester City memang bermain sangat apik pada awal musim ini. Bermain 11 kali, Manchester City hanya imbang satu kali saat menghadapi Everton. Sisanya dimenangkan dengan cukup meyakinkan dengan 38 gol dan hanya kebobolan 7 kali.
Saat ini City sudah mengoleksi 31 poin, unggul delapan poin dari manchester United dan Tottenham yang baru mengumpulkan 23 poin. Namun Guardiola menyadari bahwa timnya masih bisa kalah.
"Saya tahu bahwa semua tim bisa mengalahkan kami. Itu adalah prinsip dasar dalam olahraga. Tak penting apa yang sudah terjadi di masa lalu. Anda bisa juara Liga Champions dan esoknya mengalami kekalahan. Ini bisa terjadi dalam sepakbola, bola basket, dan semua cabang olahraga lainnya."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 November 2017 23:15
-
Liga Inggris 5 November 2017 17:30
-
Liga Spanyol 5 November 2017 16:47
-
Open Play 5 November 2017 16:15
-
Liga Inggris 5 November 2017 16:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...