Guardiola ke City, Mourinho Ditanya Soal MU

Guardiola ke City, Mourinho Ditanya Soal MU
Jose Mourinho (c) AFP
- Josep Guardiola sudah resmi ditunjuk sebagai pelatih Manchester City  dan akan bekerja mulai musim depan. Mengiringi kabar tersebut Jose Mourinho lantas ditanya soal kesempatannya melatih Manchester United.


Pelatih Portugal tersebut meninggalkan Chelsea setelah gagal menunjukkan permainan impresif bersama The Blues musim ini. Kemudian Mourinho sering dikabarkan menggantikan Louis van Gaal yang kerap mendapat kritik karena taktiknya yang membuat MU bermain membosankan.


Di tengah acara bertempat di Wembley untuk mendukung calon presiden FIFA, Gianni Infantino, Mourinho disuguhi pertanyaan oleh reporter soal kemungkinan melatih MU menggantikan Van Gaal mulai musim depan. Namun rupanya Mourinho tak ingin memberikan pernyataan walau satu kata pun.


"Mourinho tak berkata apa-apa soal Pep atau MUFC ketika ia mendukung Gianni Infantino di Wembley," tulis Paul Kelso, jurnalis Sky Sport di akun Twitter-nya.




Mourinho pernah hampir datang ke Old Trafford pada 2012 untuk menggantikan Sir Alex Ferguson. Tapi pada waktu itu, dewan klub akhirnya memilih David Moyes yang kemudian didepak lagi setelah berkarier selama satu musim. [initial]



   (twit/shd)