Guardiola: Kami Akan Sangat Merindukan Gundogan

Guardiola: Kami Akan Sangat Merindukan Gundogan
Ilkay Gundogan. (c) AFP

Bola.net - - Josep Guardiola mengatakan akan sangat merindukan Ilkay Gundogan yang akan naik meja bedah untuk menjalani operasi ligamen.

Pemain 26 tahun tersebut mengalami cedera pada lututnya ketika turun menghadapi Watford dalam kemenangan 2-0 tengah pekan kemarin. Untuk beberapa bulan ke depan, pemain asal Jerman tersebut dipastikan tak bisa main ketika City harus menjalani banyak pertandingan.

"Ini adalah waktu yang sangat sulit untuknya dan sangat menyedihkan. Kami akan sangat merindukannya," kata Guardiola seperti dikutip BBC.

Ketika awal-awal gabung City, Gundogan sudah pernah mengalami cedera yang membuatnya tak bisa main selama hampir lima bulan. Cedera tersebut membuatnya tak bisa main di ajang Euro 2016 bersama timnas Jerman.

Musim ini, Gundogan mencatatkan sebanyak 16 penampilan bersama City sejak menjalani debut pada bulan September. Ia mengumpulkan lima gol atas namanya.