Guardiola Ingin Kenali Skuat City Lebih Dekat

Guardiola Ingin Kenali Skuat City Lebih Dekat
Josep Guardiola. (c) AFP
- Josep Guardiola memang sudah membeli Ilkay Gundogan dan untuk memperkuat skuat Manchester City musim depan, namun sang manajer baru mengaku ingin mengenal lebih dekat pemain lain yang sudah ada di dalam tim sebelumnya.


Guardiola sudah dikenal sebagai pelatih yang mampu mengeluarkan kemampuan terbaik anak buahnya, dan juga mengembangkan talenta muda di setiap klub yang ia tangani. Dan hal tersebut menuntut sang manajer untuk mengenali karakter tiap pemainnya dengan lebih baik.


"Mereka harus tahu dan sadar bahwa saya ada di sini hanya untuk berpikir dan juga bekerja untuk mereka," tutur Guardiola pada Goal International.


"Itulah alasan mengapa beberapa orang dari mereka - karena mereka yang tidak bermain akan membenci saya! - namun mereka yang memahami permainan dan mengapa kami melakukan satu hal di satu situasi tertentu dan tidak di situasi lainnya, akan punya hubungan yang bagus dengan saya."


"Pada akhirnya, tugas kami adalah untuk meyakinkan orang lain bahwa inilah cara terbaik untuk mencapai tujuan. Taktik memang penting, begitu juga dengan latihan dan semua fasilitas, namun pada akhirnya saya harus coba meyakinkan mereka. Ini tergantung pada para pemain." [initial]


 (gl/rer)