Guardiola Ingin Boyong Iniesta ke City

Guardiola Ingin Boyong Iniesta ke City
Andres Iniesta (c) Ist

Bola.net - - Josep Guardiola dikabarkan berminat untuk memboyong gelandang senior Barcelona Andres Iniesta ke Manchester City musim panas ini.

Iniesta sudah menjadi pilar lini tengah skuat senior Barca sejak tahun 2002 silam. Ia juga sudah berhasil membawa klub itu meraih berbagai kesuksesan.

Ia pernah membentuk duet lini tengah yang maut bersama dengan Xavi. Iniesta sendiri, meski terlihat tidak memiliki kecepatan, namun sangat sulit untuk dimatikan pergerakannya. Sangat tidak mudah bagi lawan untuk merebut bola darinya.

Kini usia Iniesta sudah mencapai 33 tahun. Performanya sendiri sudah sedikit menurun. Meski demikian, menurut laporan dari Calciomercato, servisnya masih diidamkan oleh Guardiola.

Guardiola mengenal betul skill dan kepribadian Iniesta. Mereka berdua pernah bekerja sama selama empat tahun di Camp Nou sebelumnya.

Josep GuardiolaJosep Guardiola

Media Italia itu menambahkan, Guardiola sendiri sudah bergerak mendekati Iniesta. Ia disebut telah mencoba membujuk gelandang timnas Spanyol tersebut secara langsung agar mau pindah ke Etihad.

City sendiri kemungkinan besar bisa saja menggaet Iniesta. Sebab kontraknya di Barca tersisa satu tahun saja.

Selama membela Blaugrana, Iniesta telah tampil sebanyak 624 kali di semua ajang. Ia mencetak 54 gol dan 134 assist.