Guardiola Incar Bek Belia Atletico Madrid

Guardiola Incar Bek Belia Atletico Madrid
Lucas Hernandez (kanan) (c) AFP
- Manchester City dikabarkan tertarik untuk mendatangkan bek Atletico Madrid, Lucas Hernandez.


Josep Guardiola tengah bekerja keras untuk merombak skuat anyarnya, jelang musim anyar Premier League yang sudah menanti di depan mata.


Menurut laporan yang diturunkan The Sun, manajemen City sudah menjadikan Lucas sebagai salah satu target utama untuk memperkuat lini belakang tim.


Bek berusia 20 tahun itu memiliki klausul pelepasan kontrak senilai 20 juta poundsterling, dalam kontraknya yang kini berlaku di Atletico, yang berarti sang bintang muda punya kemungkinan besar datang ke Inggris jika memang City berniat mengajukan penawaran dengan nilai menggiurkan.


Lucas tercatat membuat 16 penampilan di La Liga musim lalu, termasuk bermain di dua leg perempat final Liga Champions melawan Barcelona.


City sendiri sejauh ini baru mendaratkan dua nama bintang di musim panas, Ilkay Gundogan dari Borussia Dortmund dan striker Celta Vigo, Nolito. [initial]



 (sun/rer)