
Bola.net - - Manajer Manchester City, Pep Guardiola berharap agar para pemain Inggris yang telah atau akan pensiun untuk mengikuti jejak Steven Gerrard terjun ke dunia kepelatihan.
Gerrard baru saja menandatangani kontrak selama empat tahun untuk menangani klub Skotlandia, Rangers. Ini merupakan pekerjaan pertama Gerrard sebagai pelatih tim senior setelah musim ini menangani tim Liverpool U-18.
Guardiola pun berharap agar pemain Inggris berani meneruskan kariernya sebagai pelatih, bukan hanya menjadi komentator di stasiun televisi seperti yang belakangan sedang ngetren.
"Penting bagi pemain tua Inggris seperti Gerrard, Frank Lampard, John Terry atau Paul Scholes atau Michael Carrick," ujar Guardiola seperti dikutip Soccerway.
"Sangat sangat penting mereka berada di sepakbola karena mereka bisa membantu permainan luar biasa ini menjadi lebih indah," tambahnya.
Rangers sendiri baru kembali ke pentas Premier League Skotlandia pada 2016 kemarin. Gerrard pun mendapat tugas berat untuk bisa membawa klub itu mengungguli rival beratnya, Celtic yang dilatih Brendan Rodgers.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 16:00
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 15:30
-
Liga Inggris 4 Mei 2018 15:00
-
Liga Inggris 3 Mei 2018 15:15
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...