Guardiola Diklaim Pantas Tukangi Arsenal

Guardiola Diklaim Pantas Tukangi Arsenal
Josep Guardiola (c) AFP
- Mantan manajer Leeds United, Gary Bowyer, menyebut Josep Guardiola memang sosok yang sempurna untuk menukangi .


Guardiola saat ini memang masih berstatus sebagai pelatih Bayern Munchen. Namun ia tak memperpanjang kontraknya di klub tersebut dan sudah memastikan diri akan hengkang ke klub lain pada musim panas nanti.


Pelatih asal Spanyol itu kemudian sempat dikait-kaitkan dengan Chelsea, Manchester United, Arsenal dan Manchester City. Menurut Bowyer, dari ketiga klub itu yang paling cocok bagi Guardiola adalah The Gunners.


"Guardiola dan Arsenal memang sepertinya saling cocok. Hal itu mungkin akan menjadi sesuatu, yang membuat Arsene Wenger akan pindah ke atas (jajaran petinggi klub)," ujar Bowyer pada BBC Sport.


"Guardiola bisa meneruskan apa yang sebelumnya sudah diraih oleh Wenger. Wenger adalah salah satu manajer terhebat yang pernah ada di liga ini," pujinya. [initial]


 (bbc/dim)