Guardiola dan Liga Champions untuk Man City

Guardiola dan Liga Champions untuk Man City
(c) --
- Ambisi besar Manchester City belum tuntas meskipun dalam beberapa musim terus berada di persaingan perebutan gelar juara Premier League. Kini, City mengincar kejayaan di Liga Champions.


City memang masih belum menunjukkan kematangannya di Liga Champions. Namun, langkah mereka lolos ke semifinal pada musim lalu diyakini bisa lebih baik lagi. Dan, hal inilah yang menjadi target utama bagi pelatih baru Josep Guardiola.


"Saya pikir kedatangan Guardiola sangat penting bagi klub dan juga sebagian besar fans. Kami berharap untuk itu. Saya pikir semua orang pasti berharap pada kebesaran, sepakbola indah dan juga gelar juara," buka gelandang muda Man City, Kelechi Iheanacho.


"Liga Champions dan Premier Premier adalah target utamanya," tandasnya.


Iheanacho yakin bahwa target yang akan dicapainya tidak akan mudah meski akan dilatih oleh pelatih sekaliber Guardiola. Untuk itu, ia mengajak rekan-rekannya untuk bekerja keras.


"Kita hanya perlu bekerja keras, bermain sepakbola yang baik untuk tim ini dan juga untuk para penggemar Man City. Kita akan mengakhiri musim depan dengan sebuah gelar juara," tekadnya. [initial]


 (soc/asa)