Guardiola Buka Peluang Berkiprah di Tingkat Internasional

Guardiola Buka Peluang Berkiprah di Tingkat Internasional
Josep Guardiola (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, menyatakan bahwa dirinya siap berbicara jika ada tawaran dari tim nasional datang kepadanya. Sebab, ia memang punya ketertarikan untuk berkecimpung di pentas internasional.

Sejak memulai karirnya di dunia kepelatihan di tahun 2007, Guardiola sudah merasakan berbagai prestasi mentereng. Ia pernah merengkuh trofi juara Bundesliga, La Liga, hingga Liga Champions dengan tiga klub yang berbeda.

Gelar juara terakhir yang ia sentuh adalah Premier League. Pada musim kemarin, pelatih berumur 47 tahun itu sukses mengantar Manchester City menjadi pemenang dengan raihan 100 poin yang fantastis.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 3 halaman

Ingin Jadi Pelatih Timnas

Pria asal Spanyol itu nampaknya masih belum puas dengan serangkaian prestasi yang telah diraihnya sejauh ini. Ia masih ingin meraih gelar lainnya, dan itu bisa didapatkannya jika melatih tim nasional.

"Saya ingin menjadi pelatih timnas. Saya tertarik dengan itu, ya," ujar Guardiola dalam sebuah sesi di Universitas Liverpool, dikutip dari FourFourTwo.

"Cepat atau lambat itu akan terjadi, bila saya punya peluang dengan tim internasional, bila mereka datang mengetuk pintu saya," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Guardiola Sarankan Traveling

Masih pada sesi yang sama, Guardiola mengaku telah merasakan dampak positif dari tinggal berpindah-pindah selama menjadi pelatih. Maka dari itu, ia ingin mendorong orang-orang untuk melakukan kegiatan yang sama seperti dirinya.

"Sebagai seorang pelatih, saya tinggal di Jerman dan sekarang berada di sini. Saya belajar bahasa Jerman di mana sebelumnya sangat sulit untuk dipahami. Keluarga saya tidak bisa berbahasa Inggris, dan sekarang mereka bisa dengan sempurna," tambahnya.

"Sangat luar biasa bisa melakukan perjalanan. Saya mendorong orang-orang untuk melakukannya. Anda harus bergerak. Saya mendorong para pemain saya untuk melakukan hal yang sama," sambungnya.

"Tumbuhkan minat untuk melakukan sesuatu. Karir sepak bola terlalu pendek untuk tidak melakukannya. Anda akan bangun pada suatu pagi dan berkata 'wow, semuanya selesai'. Waktu bergerak dengan cepat," tandasnya.

3 dari 3 halaman

Saksikan Juga Video Ini

Sudah lihat penalti unik ala gelandang Manchester United, Paul Pogba? Jika belum, silahkan lihat aksinya melalui tautan video yang tersedia di bawah ini.