
Bola.net - - Manajer Manchester City, Josep Guardiola, belum lama ini mengatakan bahwa Sergio Aguero adalah pemain yang amat penting untuk tim, meski sang striker sulit mendapatkan tempat di tim inti.
Aguero menggantikan Gabriel Jesus, yang mengalami cedera, ketika City menang 2-0 di Bournemouth semalam di Premier League.
Laga itu menandai tiga kali beruntun di mana Aguero memulai laga dari bangku cadangan, sekaligus memancing tanda tanya soal masa depan pemain Argentina.
Namun Guardiola mengatakan performa Raheem Sterling, Leroy Sane, dan Gabriel Jesus, membuatnya sulit untuk mempertimbangkan memainkan Aguero.
"Tentu kami membutuhkan semua pemain, terutama para striker. Saya tahu betapa pentingnya Sergio. Saya tahu kemarin, hari sebelumnya, pekan lalu, bulan lalu. Dia adalah pemain penting yang di laga terakhir tidak bermain karena ada tiga pemain depan luar biasa. Gabriel amat hebat dan Rash juga, jadi itulah mengapa mereka bermain," tutur Guardiola di ESPN.
"Namun kami akan bermain di Piala FA pekan depan dan juga Liga Champions, masih ada Premier League. Untuk bisa masuk Liga Champions musim depan akan sulit, pertarungan yang sulit untuk semua orang."
"Jadi itulah mengapa kami membutuhkan kontribusi Sergio, dia amat penting untuk kami."
Aguero sudah mencetak 11 gol dalam 19 pertandingan liga domestik musim ini.
Baca Juga:
- Cabalerro: City Akan Berjuang Bersama di Premier League
- Sterling: City Tak Fokus ke Chelsea
- Eks Manajer Chelsea Ungkap Kelemahan Kubu Conte
- Redknapp Dukung Henry Gantikan Wenger di Arsenal
- Ferdinand: Sanchez Tak Suka Lama-lama di Satu Klub
- Dipantau Chelsea dan MU, Kessie Mengaku Bangga
- Neville: City Akan Lebih Hebat Tanpa Aguero
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Februari 2017 22:21
-
Liga Inggris 13 Februari 2017 18:41
-
Liga Inggris 13 Februari 2017 17:46
-
Liga Inggris 13 Februari 2017 14:45
-
Liga Inggris 13 Februari 2017 13:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...