Guardiola 100 Persen Akan Bertahan di City Musim Depan

Guardiola 100 Persen Akan Bertahan di City Musim Depan
Manajer Manchester City Josep Guardiola. (c) AP Photo

Bola.net - Josep Guardiola dikabarkan akan meninggalkan Manchester City dalam waktu dekat ini. Namun, kabar tersebut langsung dibantah agen Guardiola, Josep Maria Orobitg.

Posisi Guardiola sebagai manajer City sedang mendapat sorotan tajam. Itu setelah mereka tersingkir di perempat final Liga Champions dari tangan Lyon.

City memang meraih banyak gelar di pentasi domestik d bawah Guardiola. Namun, mereka tidak bisa berbuat banyak dalam ajang Liga Champions.

Kontrak Guardiola di Stadion Etihad akan habis pada musim panas mendatang. Namun, belakangan ini masa depannya menjadi bahan spekulasi.

1 dari 3 halaman

Akan Bertahan

Tak ingin spekulasi berkembang liar, agen Guardiola, Josep Maria Orobitg langsung melontarkan bantahan. Ia memastikan kliennya akan tetap bertahan di City pada musim depan.

"Ya, Pep akan bertahan di City 100 persen," ujar Orobitg kepada Goal.

2 dari 3 halaman

Gagal di Premier League

Selain gagal di Liga Champions, Manchester City juga gagal mempertahankan gelar di Premier League musim ini.

The Citizen mampu hanya finis di posisi kedua. Mereka tertinggal 18 poin dari sang juara, Liverpool.

3 dari 3 halaman

Juara Piala Liga Inggris

Kendati demikian, Guardiola berhasil mempersembahkan Piala Liga Inggris pada musim ini. Mereka mengalahkan mengalahkan Aston Villa di final.

Ini merupakan trofi kedua Guardiola pada musim ini setelah memenangkan Community Shield pada Agustus tahun lalu.

Ingin lihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan highlights pertandingan Liga Champions, silakan klik di sini.

Jika kalian juga ingin melihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan cuplikan pertandingan Liga Europa, silakan klik di sini.

Sumber: Sportsmole