Griezmann Bertekad Pecah Telur di Camp Nou

Griezmann Bertekad Pecah Telur di Camp Nou
Antoine Griezmann (c) ist

Bola.net - - Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann mengusung misi khusus pada pertandingan melawan Barcelona akhir pekan nanti. Penyerang asal Prancis itu bertekad untuk mencetak gol pertamanya di Camp Nou pada pertandingan nanti.

Atletico Madrid sendiri akan menghadapi laga krusial pada akhir pekan ini. Berstatus sebagai runner up klasemen La Liga, mereka akan bertandang ke markas Barcelona yang saat ini merajai klasemen La Liga.

Atletico sendiri saat ini memang tengah tampil trengginas di La Liga. Pada tengah pekan lalu, mereka menghajar Leganes dengan skor telak 4-0, di mana ke empat gol tersebut dicetak oleh Antoine Griezmann.

Antoine Griezmann.Antoine Griezmann.

Dengan momentum yang bagus itu, Griezmann bertekad untuk membobol gawang Barcelona di Camp Nou akhir pekan nanti. "Saya tidak pernah mencetak gol di Camp Nou," ujar Griezmann seperti yang dilansir Sportsmole.

"Saya benar-benar ingin mencetak gol dan saya akan melakukan selebrasi jika itu terjadi di hari Minggu nanti."

"Saya benar-benar fokus untuk melakukan hal besar bersama klub saya dan juga di Timnas saya [Prancis]. Saya ingin terlibat banyak di dalam kedua tim tersebut." tandasnya.