Gray: Rumor Arsenal, Mahrez Tetap Tenang

Gray: Rumor Arsenal, Mahrez Tetap Tenang
Riyad Mahrez (c) AFP
- Riyad Mahrez mendapat dukungan untuk terus bermain bagus di Leicester City, meski masa depannya kini tengah dipertanyakan.


Pemain Aljazair itu belakangan disebut akan pindah dengan nilai transfer besar ke . The Gunners diklaim siap membayar dengan harga 47 juta poundsterling untuk membawanya ke Emirates.


Namun rekannya di klub, Demarai Gray, mengatakan pada Daily Star: "Ada banyak spekulasi mengenai dirinya, namun ia sepertinya sama sekali tidak terganggu dengan hal tersebut bukan? Ia bekerja amat keras dan ia adalah pemain Leicester. Kami hanya melakukan apa yang ia lakukan, berlatih dan fokus ke pertandingan."


"Ia meraih penghargaan pemain terbaik tahun lalu dan kami memenangkan liga, jadi anda bisa mengharap banyak spekulasi."


"Namun ia adalah profesional yang hebat dan berkonsentrasi pada apa yang ia lakukan dan memberikan kontribusi pada tim, seperti yang anda lihat di pertandingan melawan Celtic."


"Jadi, hal tersebut sama sekali tidak mengganggunya." [initial]



 (dst/rer)