'Granit Xhaka Pembelian Terburuk Musim Ini'

'Granit Xhaka Pembelian Terburuk Musim Ini'
Granit Xhaka (c) Arsenal

Bola.net - - Granit Xhaka dianggap sebagai salah satu pembelian terburuk musim ini dan bisa menjadi salah satu transfer terburuk sepanjang masa, menurut mantan pemain - Tony Cascarino.

Xhaka menunjukkan performa yang kurang memuaskan untuk Arsenal sejak ia dibeli dari Monchengladbach di musim panas, terutama ketika tim kalah 0-3 dari Crystal Palace.

Xhaka sudah membuat 24 penampilan di Premier League musim ini dan mencetak satu gol. Ia tak sanggup membantu Gunners berada di zona empat besar sejauh ini.

Pemain Swiss kesulitan untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya di London Utara dan sering melepas tekel ceroboh yang membuatnya mendapat kartu kuning atau bahkan merah.

Granit XhakaGranit Xhaka

Cascarino lantas mengatakan di talkSPORT: "Arsenal menghabiskan lebih dari 90 juta poundsterling di musim panas dan tidak ada satu pun pemain anyar yang membuktikan kemampuan mereka."

"Lucas Perez jarang bermain, dia sering keluar masuk tim. Dia terlihat seperti pemain yang bagus namun tidak terlalu sering diturunkan."

"Granit Xhaka sudah menjadi salah satu pembelian terburuk musim ini. Mungkin terburuk sepanjang masa? Penampilannya sangat buruk."