Gol Henderson Lawan Chelsea Jadi Gol Terbaik Premier League Bulan September

Gol Henderson Lawan Chelsea Jadi Gol Terbaik Premier League Bulan September
Jordan Henderson (c) Carling
- Gol gelandang , Jordan Henderson, ke gawang terpilih sebagai Carling Goal of the Month bulan September.




Liverpool bertandang ke markas Chelsea di Stamford Bridge pada 17 September lalu. Pasukan Jurgen Klopp tersebut ternyata bisa menang dengan skor 1-2.


Nah, salah satu gol Liverpool di pertandingan tersebut dicetak oleh Henderson. Gol itu tercipta dengan indah dari luar kotak penalti. Dari jarak sekitar 23 meter, Kapten Liverpool itu menendang bola ke pojok kiri atas gawang Thibaut Courtois.




"Ini jelas salah satu gol terbaik yang pernah saya ciptakan, jika bukan yang terbaik. Saya mengambil sentuhan yang baik, melihat ke atas dan merasa saya harus menendangnya," ujar Henderson kala itu.


"Begitu bola melesat dari kaki saya, saya benar-benar merasa saya punya kesempatan (untuk mencetak gol)," sambungnya seperi dikutip Sky Sports. [initial]


 (cr/epl/dim)