Gol Cantik Salah Bungkam Fans Rasis Chelsea

Gol Cantik Salah Bungkam Fans Rasis Chelsea
Jurgen Klopp dan Mohamed Salah (c) AP Photo

Bola.net - - Bek Liverpool, Andrew Robertson merasa sangat gembira melihat Mohamed Salah mencetak gol indah ke gawang Chelsea kemarin. Robertson menyebut gol itu sukses membungkam fans Chelsea yang bertindak rasis kepada sang winger.

Pada tengah pekan kemarin, sebuah video tidak terpuji beredar di media sosial. Dalam video itu, sejumlah oknum fans Chelsea meneriakan ejekan rasis kepada Mohamed Salah yang mereka sebut sebagai salah satu tokoh pembom.

Tiga hari berselang, Liverpool menjamu Chelsea di Anfield pada pertandingan pekan ke 34 EPL. Pada laga itu Mohamed Salah mencetak gol indah di menit 54, di mana gol itu berhasil mengamankan kemenangan 2-0 Liverpool atas sang tamu.

Robertson menilai gol itu sudah sukses membungkam para fans rasis Chelsea. "Ada beberapa kejadian tidak menyenangkan yang beredar di tengah pekan kemarin dan gol indah itu merupakan cara yang hebat untuk membungkam mereka," buka Robertson kepada Evening Standard.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Tidak Terpengaruh

Robertson sendiri mengaku kagum dengan kekuatan mental Salah yang sama sekali tidak terguncang dengan ejekan rasis yang dibuat oleh sekelompok fans Chelsea tersebut.

"Klub sudah mengeluarkan pernyataan resmi beberapa hari yang lalu dan Mo sebenarnya tidak bermasalah dengan itu."

"Ejekan rasis seperti itu tidak pernah menyenangkan namun ia tetap menghadapi itu. Ejekan-ejekan itu sama sekali tidak mempengaruhinya."

2 dari 2 halaman

Cara Efektif

Pada kesempatan ini, Robertson juga mengungkapkan bahwa ia berharap dengan gol Salah kemarin, aksi-aksi rasisme yang beredar di Inggris bisa segera berhenti.

"Sangat menyedihkan ketika kita mulai terbiasa dengan hal-hal seperti ini, karena aksi-aksi rasisme seperti ini sudah terlalu sering terjadi."

"Raheem Sterling pada beberapa hari yang lalu mengatakan bahwa satu-satunya cara membungkam orang-orang rasis seperti mereka adalah dengan mencetak gol dan mengalahkan tim mereka. Saya tahu mereka hanya kelompok minoritas dari fans Chelsea, namun saya yakin Mo sukses membungkam mereka." tandasnya.