Gokil! Haaland Juga Sabet Pemain Muda Terbaik Premier League Musim Ini

Gokil! Haaland Juga Sabet Pemain Muda Terbaik Premier League Musim Ini
Striker Manchester City, Erling Haaland (c) AP Photo/Dave Thompson

Bola.net - Striker Manchester City Erling Haaland tak cuma meraih gelar pemain terbaik Premier League 2022/2023. Dia juga dinobatkan sebagai pemain muda terbaik di Premier League musim ini.

Haaland baru bergabung dengan Manchester City pada awal musim ini. Striker asal Norwegia itu telah menjalani perdananya bersama The Citizens dengan luar biasa.

Haaland berhasil membantu Manchester City mempertahankan gelar Premier League. Dia sudah mencatatkan 36 gol dan delapan assist dari 35 pertandingan di liga bersama The Citizens.

1 dari 3 halaman

Sabet Penghargaan Pemain Muda Terbaik EPL

Sabet Penghargaan Pemain Muda Terbaik EPL

Striker Manchester City memegang trofi Premier League 2022/2023. (c) AP Photo/Jon Super

Berkat penampilan impresifnya itu, Haaland menyabet penghargaan pemain muda terbaik Premier League. Dia juga terpilih sebagai pemain terbaik Premier League musim ini.

Alhasil Haaland pun mencatatkan rekor baru dalam sejarah Premier League. Dia menjadi pemain pertama yang memenangkan penghargaan pemain muda terbaik dan pemain terbaik dalam satu musim yang sama.

Haaland menjadi pemain kedua Manchester City yang meraih penghargaan ini. Gelar ini sebelumnya jatuh kepada Phil Foden selama dua musim beruntun.

Penghargaan pemain muda terbaik premier League pertama kali diperkenalkan pada musim 2018/19. Trent Alexander-Arnold menjadi pemenang pertamanya.

2 dari 3 halaman

Daftar Pemenang Pemain Muda Terbaik Premier League

Daftar Pemenang Pemain Muda Terbaik Premier League

Striker Manchester City, Erling Haaland (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

2019/20: Trent Alexander-Arnold (Liverpool)
2020/21: Phil Foden (Manchester City)
2021/22: Phil Foden (Manchester City)
2022/23: Erling Haaland (Manchester City)

Sumber: Premier League