Gokil! Fans Liverpool Nyanyikan Chant 'Ole at the wheel' di Markas Preston

Gokil! Fans Liverpool Nyanyikan Chant 'Ole at the wheel' di Markas Preston
Skuad Liverpool merayakan gol Takumi Minamino dalam laga di kandang Preston, Kamis (28/10/2021) (c) AP Photo

Bola.net - Fans Liverpool tampaknya masih belum usai merayakan kemenangan telak atas Manchester United. Saat timnya bersua Preston North End di Carabao Cup, fans The Reds menyanyikan chant 'Ole's at the wheel!'.

Liverpool sukses mengalahkan Preston North End dua gol tanpa balas kala kedua tim bertemu dalam partai putaran keempat Carabao Cup 2021/22 yang digelar di Deepdale, Kamis (28/10/2021) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Liverpool pada laga ini seluruhnya tercipta di babak kedua, diborong oleh dua penyerang mereka, yakni Takumi Minamino dan Divock Origi. Liverpool pun lolos ke babak perempat final.

1 dari 2 halaman

Chant untuk Ole

Chant untuk Ole

Ole Gunnar Solskjaer di laga Manchester United vs Liverpool, Minggu (24/10/2021) (c) AP Photo

Akhir pekan lalu, fans Liverpool punya pesta besar. Mereka berpesta di Old Trafford, markas Manchester United. Pesta itu adalah rangkaian kemenangan dengan skor 5-0 yang diraih Liverpool atas United.

Fans Liverpool yang berada di tribune suporter tandang Old Trafford pun menyanyikan lagi Ole’s at the wheel! sebagai bentuk ejekan kepada pihak United. Chant itu sejatinya dibuat fans United untuk mendukung sang manajer Ole Gunnar Solskjaer.

Rupanya, chant Ole’s at the wheel! tak hanya dilantuntan fans Liverpool di Old Trafford saat. Pada 10 menit pertama duel Preston vs Liverpool, fans The Reds juga terus menyanyikan chant itu untuk mengejek United.

2 dari 2 halaman

Satu Lagi!

Bukan hanya lewat chant Ole’s at the wheel!, fans Liverpool punya punya satu chant lainnya. Lagi-lagi di laga kontra Preston, fans Liverpool punya chant khusus yang merujuk pada kemenangan timnya dengan skor 5-0 atas United di Old Trafford.

"The ball, the ball, they hardly touched the ball, we played the s***e on a Sunday night and they hardly touched the ball!," begitu bunya chant yang dilantunkan fans Liverpool pada duel melawan Preston.

Sumber: Express