Giroud Rela Jadi Pelapis Walcott

Giroud Rela Jadi Pelapis Walcott
Olivier Giroud (c) AFP
- Striker , Olivier Giroud, mengaku siap meneruskan peran Theo Walcott sebagai striker utama klub, andai pemain Inggris mengalami kelelahan.


Giroud membuat tiga gol dalam tiga laga, usai ia membantu Arsenal menang 2-1 atas Everton pekan lalu.


Giroud lantas mengatakan pada reporter: "Saya tak pernah sembunyi. Saya tahu Theo bermain bagus di awal musim, dan hal tersebut tak membuat saya marah, meski dicadangkan merupakan sesuatu yang baru bagi saya.


"Hal terpenting adalah ia tampil bagus dan ia memberikan sesuatu yang berbeda dibanding saya. Kami punya profil berbeda dan saya siap menggantikan ketika ia lelah.


"Saya senang bisa mencetak gol, namun bos bisa memanfaatkan tenaga kami. Saya merasa senang bisa bermain kembali." [initial]


 (tfa/rer)