Giliran bek West Ham Didekati Arsenal

Giliran bek West Ham Didekati Arsenal
Winston Reid. (c) AFP
Bola.net - Arsene Wenger tampaknya belum puas belanja pemain untuk Arsenal. Kabar terbaru menyebutkan bahwa mereka kini tengah mendekati bek West Ham, Winston Reid.

Wenger menganggap skuatnya lemah di sisi pertahanan. Wenger hanya memiliki tiga opsi pemain untuk memperkokoh line belakang The Gunners. Yaitu Thomas Vermaelen, Laurent Koscielny dan Per Mertesacker. Oleh sebab itu, pelatih asal Prancis tersebut berniat mendatangkan Reid untuk memperkuat pertahanan Arsenal.

Seperti dilansir Dailymail, Arsenal telah menyiapkan dana sebesar enam juta pounds untuk memboyong Reid dari West Ham. Wenger yakin, pemain 25 tahun tersebut adalah solusinya untuk pertahanan The Gunners.

Dengan adanya berita ini, berarti Wenger telah berubah pikiran. Pasalnya, sebelumnya ia sempat menginginkan kapten Swansea, Ashley Williams. Bahkan beberapa sumber menyebutkan bahwa Wenger telah siap memboyong pemain 29 tahun tersebut dengan biaya 10 juta pounds. (dm/gag)