Giggs: Van Gaal Ingatkan Saya pada Fergie

Giggs: Van Gaal Ingatkan Saya pada Fergie
Ryan Giggs dan Louis van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Asisten manajer Manchester United, Ryan Giggs, mengaku bekerja dengan Louis van Gaal membuatnya teringat pada manajer legendaris klub lainnya, Sir Alex Ferguson.

Van Gaal memulai debut pelatihnya di Setan Merah belum lama ini dengan hasil sempurna. Klub ia buat menang 7-0 di laga perdana melawan LA Galaxy di uji coba yang berlangsung di Amerika Serikat.

"Ya, keduanya memiliki aura yang sama. Hal tersebut datang dari sukses yang sudah mereka alami. Mereka meminta pemain untuk memberikan respon dan mereka menuntut rasa hormat," tutur Giggs pada The Mirror.

"CV yang dimiliki Louis sudah berbicara dengan sendirinya. Ia mampu menangani klub besar dan ia datang dengan prestasi bagus di Piala Dunia. Ia menunjukkan apa yang ia bisa dan saya pikir pemain sudah merespon pada hal itu," pungkasnya.

United hanya finish di peringkat tujuh musim lalu di bawah David Moyes. [initial]



 (mir/rer)