'Giggs Terlahir Sebagai Pelatih'

'Giggs Terlahir Sebagai Pelatih'
Ryan Giggs. (c) AFP
Bola.net - Eks manajer Charlton Athletic, Chris Powell, menyebut Ryan Giggs memang 'terlahir sebagai pelatih' menyusul penunjukannya sebagai caretaker Manchester United.

Gelandang tengah asal Wales, yang mengikuti kursus kepelatihan yang sama dengan Powell, ditunjuk menjadi bos sementara timnya menyusul pemecatan David Moyes yang dilakukan kemarin siang.

"Ia terlahir untuk menjadi pelatih dan lahir untuk menjadi pemimpin. Ia menjadi kapten klub dan tahu apa artinya bermain untuk klub seperti United," tutur Powell pada BBC Radio 5 Live.

"Saya yakin mereka akan menunjuk manajer dengan banyak pengalaman, namun ia akan menjadi bagian dari tim di masa yang akan datang," pungkasnya.

Kekalahan United atas Everton di Premier League pekan lalu sudah resmi membuat mereka tak bakal bermain di Liga Champions musim depan. [initial]

 (bbc/rer)