Giggs Segera Jadi Manajer Nottingham Forest?

Giggs Segera Jadi Manajer Nottingham Forest?
Ryan Giggs (c) AFP
- Ryan Giggs dikabarkan akan segera pergi dari Manchester United dan mengambil tawaran untuk menjadi manajer Nottingham Forest, menurut laporan yang tengah beredar.


Masa depan asisten manajer Setan Merah di Old Trafford tengah dipertanyakan, usai bos anyar Jose Mourinho disebut ingin merekrut Rui Faria untuk menjadi asistennya di klub nanti.


Jose Mourinho dan Ryan GiggsJose Mourinho dan Ryan Giggs


Menurut laporan yang diturunkan oleh Manchester Evening News, rumah taruhan yang ada di Inggris kini sudah mulai menurunkan jumlah uang yang bisa dimenangkan para petaruh, yang memperkirakan Giggs bakal pergi ke Forest di musim panas.


Giggs sendiri sudah menjadi bagian dari United sejak 29 tahun silam. [initial]


 (men/rer)