Giggs: Mau Juara, Liverpool Butuh Striker dan Kiper Jempolan

Giggs: Mau Juara, Liverpool Butuh Striker dan Kiper Jempolan
Liverpool (c) LFC

Bola.net - - Legenda Manchester United, Ryan Giggs percaya bahwa Liverpool merupakan kandidat kuat untuk menjadi juara musim ini. Namun Giggs menilai Liverpool saat ini belum memiliki Striker dan Kiper Kelas Dunia sehingga mereka agak sulit untuk merebut trofi Juara di akhir musim ini.

Penilaian Giggs tersebut didasarkan dari apiknya performa The Reds belakangan ini. Mereka tampil cemerlang di EPL, di mana pada pekan ke 10 ini mereka berada di peringkat 3 klasemen, hanya kalah selisih gol dari pemuncak klasemen sementara, Manchester City.

Giggs menilai untuk memperbesar peluang juara mereka di akhir musim nanti, Liverpool perlu membeli Striker dan Kiper jempolan. "Menurut saya apa yang kurang dari mereka adalah penyerang handal yang bisa memberikan mereka 20 gol dalam semusim" beber Giggs kepada Telegraph.

"Saat ini mereka punya Sadio Mane dan Daniel Sturridge namun menurut saya itu tidak cukup. Mereka harus memiliki striker jempolan untuk memenangkan gelar"

"Semua juara EPL beberapa musim terakhir memiliki sosok itu. Jamie Vardy, Diego Costa, Yaya Toure, dan Robin Van persie. Selain itu saya pikir mereka tidak punya kiper yang masuk dalam jajaran kiper terbaik di Liga ini" tandas mantan asisten pelatih Louis van Gaal tersebut.