Giggs Akui Era Moyes Buat Pemain MU Ketakutan

Giggs Akui Era Moyes Buat Pemain MU Ketakutan
Ryan Giggs. (c) AFP
Bola.net - Asisten Manajer Manchester United, Ryan Giggs, mengaku bahwa pemain Setan Merah merasa ketakutan ketika bermain di musim 13/14 di bawah asuhan David Moyes.

Hal tersebut membuat penggawa Old Trafford tak bisa menampilkan kemampuan terbaik mereka di atas lapangan. Hasilnya, klub hanya finish di peringkat tujuh klasemen akhir Premier League musim lalu.

"Ya (mereka merasa ketakutan), para pemain harus sedikit merasa bangga dengan cara mereka bermain dan bagaimana mereka tampil, berlatih, di atas lapangan," tutur Giggs pada The Mirror.

"Saya sama sekali tidak ragu bahwa para pemain menerapkan standar yang sama seperti yang mereka lakukan musim lalu. Mereka bukan pemain yang jelek. Mereka pemain yang bagus. Hal seperti ini tidak berubah dalam semalam, namun hasil musim lalu menunjukkan kami tidak bermain sebagai tim," pungkasnya.

United baru saja menang 7-0 atas LA Galaxy di laga uji coba yang digelar di Amerika Serikat. [initial]

  (mir/rer)