'Giggs Akan Tetap di MU Musim Depan'

'Giggs Akan Tetap di MU Musim Depan'
Ryan Giggs (c) AFP
Bola.net - Eks defender Manchester United, David May optimis Ryan Giggs akan tetap berada dalam klub musim depan. May menganggap bahwa Giggs, bersama dengan Paul Scholes, Nicky Butt, dan Phil Neville akan menjadi staff yang handal bagi siapapun manajer baru yang ditunjuk menangani klub.

Giggs sendiri diangkat sebagai manajer interim menggantikan David Moyes yang dipecat bulan lalu. Dalam tiga laga yang dilalui United di bawah kepemimpinan pria asal Wales tersebut, mereka meraih dua kemenangan dan satu kekalahan.

"Sejujurnya saya berpikir bahwa Giggs akan tetap bersama MU musim depan. United membutuhkan sosok dengan kaliber Giggsy yang memiliki pengalaman dan pengetahuan tinggi tentang klub," ungkap May seperti dilansir Sky Sports News Radio.

"Anda memiliki Giggsy, Scholesy, dan Butt yang sangat kaya pengalaman. Begitu juga Phil Neville. Saya pikir dengan adanya mereka, siapapun manajer baru tak perlu mencari tambahan staff di luar empat orang tersebut. Mereka sudah paham betul bagaimana cara United bekerja."[initial]

 (ssn/mri)