Gibbs Tak Anggap Enteng Brighton

Gibbs Tak Anggap Enteng Brighton
Kieran Gibbs. (c) afp
Bola.net - Defender Arsenal, Kieran Gibbs, mengaku The Gunners tak mau meremehkan calon lawan mereka di putaran 4 Piala FA di akhir pekan ini, Brighton.

Musim lalu, Arsenal keluar sebagai juara di ajang tersebut. Di laga final, mereka berhasil menundukkan perlawanan Hull City. Di musim ini, Gibbs menyatakan bahwa penggawa The Gunners ingin mempertahankan trofi tersebut di Emirates Stadium.

Atas dasar itulah, ia menyebut Arsenal akan mempersiapkan diri sebaik mungkin dan bertarung layaknya menghadapi tim-tim besar di Premier League di ajang tersebut. Ia menegaskan The Gunners akan bermain serius saat menghadapi Brighton yang datang dari kompetisi divisi Championship.

"Mereka semua ingin mempertahankan trofi tersebut. Jadi, laga akhir pekan ini lawan Brighton akan jadi ujian besar bagi kami. Mereka pasti ingin sekali mengalahkan kami," tulis Gibbs dalam kolomnya di Sportslobster.

"Kami akan mempersiapkan laga ini dengan cara yang sama persis seperti saat kami mempersiapkan diri melawan tim-tim besar di Premier League dan menunjukkan pada lawan kami bahwa kami juga sangat respek pada mereka. Semoga saja, kami akan bisa melewati mereka denga mulus dan mendapatkan kemenangan yang kami incar," tegasnya. [initial]

 (sl/dim)