Gibbs Khawatirkan Kebangkitan Spurs di Masa Transisi

Gibbs Khawatirkan Kebangkitan Spurs di Masa Transisi
Kieran Gibbs (c) AFP
Bola.net - Bek kiri Arsenal, Kieran Gibbs, meminta rekan-rekannya untuk mewaspadai kekuatan Tottenham jelang pertemuan antara kedua tim dalam laga Derby London Utara di White Hart Lane, Minggu besok (16/03). Pemain berusia 24 tahun tersebut mewaspadai meledaknya kekuatan Spurs yang tengah menjalani masa transisi musim ini.

The Lilywhites sempat terpuruk di awal musim dan menelan sejumlah kekalahan besar yang berujung pada dipecatnya Manajer Andre Villas-Boas. Sosok yang ditunjuk sebagai pengganti, Tim Sherwood, terbukti mampu membawa tim tampil lebih baik dan kembali bersaing di papan atas.

"Sulit memahami apa yang terjadi di masa transisi mereka, namun saya merasa bahwa Spurs telah bangkit dan menolak untuk kalah lagi di sisa musim ini," ungkap Gibbs seperti dilansir situs resmi klub.

"Inilah sepakbola modern, berubah dengan sangat cepat dan memaksa kemampuan adaptasi yang cepat di masa sulit. Tim mereka telah menjalani periode berat dan kini bangkit menjadi lebih kuat."[initial]

 (ars/mri)