Gibbs: Arsenal Lapar Gelar!

Gibbs: Arsenal Lapar Gelar!
Kieran Gibbs. (c) afp
Bola.net - Arsenal semakin lapar gelar setelah berhasil memenangkan trofi Piala FA musim lalu. Hal tersebut dilontarkan oleh defender The Gunners sendiri, Kieran Gibbs.

Musim lalu, The Gunners berhasil mengakhiri dahaga gelarnya selama sekitar sembilan tahun dengan memenangkan trofi Piala FA setelah berhasil mengalahkan Hull City. Laga tersebut berjalan cukup alot, namun akhirnya Arsenal bisa menang dengan skor 3-2.

Gibbs menyatakan bahwa hasil tersebut merupakan sebuah langkah vital bagi Arsenal untuk menggapai kesuksesan di masa depan.

"Memenangkan Piala FA merupakan hal terbesar bagi kami dan kami tetap mempertahankan sebagian besar skuat kami dan menambahkan beberapa pemain baru. Musim lalu kami juga melakukan hal tersebut. Kami tak melepas banyak pemain dan mendatangkan sejumlah amunisi baru. Itu memberi efek positif bagi kami, jadi saya berharap kami bisa meraih trofi lagi," ujarnya dalam situs resmi klub.

"Para pemain membutuhkan trofi tersebut dan semua yang terlibat dalam klub juga sama-sama membutuhkannya. Kami ingin kembali dan memakai hasil tersebut sebagai batu pijakan, kami ingin terus melaju kencang. Hal itu hanyalah sebuah awal dan saya berharap kami bertambah besar. Saya rasa para pemain sudah kembali dengan kepribadian yang lebih baik dan mereka kian lapar gelar," tandasnya.

Skuat Arsenal sendiri berpeluang menambah koleksi gelarnya di awal musim ini. Hari Minggu (10/08) mereka bakal bersua dengan Manchester City dalam ajang Community Shields. [initial]

 (afc/dim)