Gerrard Terkejut Lihat Gonjang-ganjing Liverpool

Gerrard Terkejut Lihat Gonjang-ganjing Liverpool
Steven Gerrard (c) AFP
Bola.net - Mantan kapten Liverpool, Steven Gerrard, mengaku terkejut dengan keluarnya asisten manajer Colin Pascoe dan pelatih tim utama Mike Marsh pekan lalu.

Gelandang LA Galaxy mengatakan bahwa ia ingin mendengar penjelasan langsung dari Brendan Rodgers mengenai pemecatan dua orang staff belakang layar tersebut.

"Saya amat terkejut. Bagi saya, hal yang paling penting adalah bagaimana Liverpool memperkuat tim dan skuat," jelas Gerrard pada The Mirror.

"Namun akan menarik bagaimana mereka membentuk tim baru dan saya juga ingin mendengar dari Brendan bagaimana ia akhirnya membuat keputusan seperti itu," pungkasnya.

Masa depan Rodgers di Anfield sempat diragukan usai ia gagal membawa klub lolos ke Liga Champions musim depan. Namun kini manajer Irlandia Utara tersebut tampaknya sedang bersiap menyambut era baru di Liverpool musim depan. [initial]

 (mir/rer)