Gerrard Siap Perpanjang Kontrak di Liverpool

Gerrard Siap Perpanjang Kontrak di Liverpool
Steven Gerrard (c) LFC
Bola.net - Ikon Liverpool, Steven Gerrard disebut akan segera memperpanjang kontraknya di klub yang bermarkas di Anfield tersebut. Kontrak Gerrard saat ini sendiri akan berakhir tahun depan.

Seperti dilansir Daily Telegraph, pemain yang juga kapten Tim Nasional Inggris itu telah melakukan perundingan dengan klubnya sejak akhir musim lalu dan disebut akan menandatangani kontrak baru sebelum mereka berangkat ke Jakarta minggu ini.

Manajer The Reds, Brendan Rodgers disebut sangat menginginkan Gerrard tetap menjadi panutan klub setelah pensiunnya legenda Liverpool yang lain, Jamie Carragher.

Gerrard yang saat ini berusia 33 tahun akan diberi penghargaan atas loyalitasnya kepada klub dengan menggelar laga persahabatan melawan Olympiakos pada 3 Agustus mendatang. [initial]

 (tel/pra)