Gerrard Segera Comeback di Liverpool

Gerrard Segera Comeback di Liverpool
Steven Gerrard (c) AFP
Bola.net - Steven Gerrard tak lama lagi bakal kembali memperkuat skuat inti Liverpool.

Kapten The Reds tersebut sudah absen semenjak 10 Februari akibat mengalami cedera hamstring, namun ia bakal kembali bermain pekan ini. Liverpool tengah bersiap menghadapi Burnley di Premier League tengah pekan ini.

Sementara di hari Minggu nanti, tim bakal menghadapi Blackburn di perempat final Piala FA.

"Ia menjalani sesi pemulihan dengan baik. Ia terus membangun kembali stamina dan kekuatan ototnya," tutur sang bos, Brendan Rodgers pada reporter.

"Ia sudah bekerja amat keras di sesi latihan dan kami harap di masa yang akan datang ia bakal kembali bermain dan siap memperkuat tim," pungkasnya. [initial]



 (mir/rer)