Gerrard: Saya Tolak Tawaran Klub-klub Inggris

Gerrard: Saya Tolak Tawaran Klub-klub Inggris
Steven Gerrard. (c) Bola.net
Bola.net - Kapten Liverpool, Steven Gerrard, mengungkapkan bahwa dirinya menolak banyak tawaran untuk bertahan di Inggris dari sejumlah klub-klub Premier League.

Tawaran itu sendiri masuk setelah Gerrard menyatakan ia bakal meninggalkan Anfield di akhir musim ini. Selain tawaran dari klub-klub di Inggris, ia juga menerima banyak tawaran dari klub-klub di seluruh dunia.

Skipper 34 tahun itu lantas mengaku, dirinya menolak semua tawaran itu, terutama untuk bertahan di Inggris. Ia pun memilih untuk terbang ke Amerika, karena ia tak mau mengambil resiko untuk berhadapan dengan Liverpool suatu saat nanti.

"Saya mendapatkan banyak tawaran, dari level domestik, Asia dan Amerika. Ketika saya memutuskan sudah waktunya untuk meninggalkan Liverpool, saya langsung tahu bahwa saya tak akan pernah gabung dengan klub-klub domestik atau klub manapun di Eropa," tutur sang Skipper pada Liverpool Echo.

"Saya tak pernah ingin berada dalam situasi di mana saya kembali untuk menghadapi Liverpoool. Bahkan jika saya pergi klub lain di Eropa, saya akan tetap mendapatkan resiko berhadapan dengan mereka di kompetisi Eropa. Saya juga mengatakan pada diri saya sendiri bahwa jika saya ingin bermain bagi tim besar di Eropa dengan pelatih yang hebat, maka saya akan bertahan saja (di Anfield) karena saya sudah memiliki semua itu di sini. Hal itu tak akan menjadi perubahan yang saya cari. Daya tarik di Amerika adalah gaya hidup yang berbeda, budaya yang berbeda bagi saya dan keluarga saya," tandasnya. [initial]

 (lecho/dim)