Gerrard Pergi, Kolo Toure Siap Ambil Peran 'Pembimbing'

Gerrard Pergi, Kolo Toure Siap Ambil Peran 'Pembimbing'
Kolo Toure (c) AFP
Bola.net - Pemain veteran Liverpool, Kolo Toure merasa bahwa dirinya bisa menjadi mentor bagus untuk pemin muda The Reds seperti Philippe Coutinho dan Jordan Henderson.

Toure sendiri kini menjadi salah satu pemain paling senior pasca kepergian Steven Gerrard. Kontrak Toure masih tersisa satu tahun lagi.

"Saya adalah salah satu pemain paling berpengalaman di skuat dan saya harus memainkan peran itu karena kami punya banyak pemain muda," ujarnya.

"Bagi saya ini penting bahwa kami mencoba untuk membantu para pemain muda kami di mana hal itu mereka butuhkan. Saya bahagia untuk melakukan itu. Saya suka mengambil tanggung jawab dan saya menikmatinya," tandasnya. (ins/dzi)