Gerrard: Lupakan Semuanya

Gerrard: Lupakan Semuanya
Steven Gerrard. (c) AFP
Bola.net - Kapten Liverpool, Steven Gerrard, meminta penggawa timnya untuk melupakan semua catatan kemenangan beruntun yang sudah mereka raih di Premier League dan fokus pada laga berikutnya.

The Reds musim ini mendapat banyak pujian, menyusul performa apik mereka di liga domestik. Tim mampu mengalahkan duo Manchester dalam rentetan laga tak terkalahkan mereka dan kini tampil sebagai pemuncak klasemen sementara kompetisi.

Namun demikian, Gerrard mengingatkan bahwa prestasi tersebut tak akan berarti tanpa trofi dan ia ingin rekan-rekannya terus fokus.

"Itu adalah catatan yang luar biasa dan anda tidak akan mendapatkan apapun untuk itu. Anda hanya mendapat tepukan kecil di punggung. Kunci bagi seorang pesepakbola adalah mendapatkan sesuatu yang besar untuk semua kerja keras mereka," tutur Gerrard pada reporter.

"Kami bisa menang di 13 laga secara beruntun dan kalah di laga terakhir dan semua orang tak akan mengingatnya. Kami harus melupakan di mana kami berada dan melupakan semua yang sudah kami lakukan," pungkasnya.

Liverpool kini ada di puncak klasemen dengan keunggulan dua poin atas Chelsea dan hanya menyisakan empat laga. [initial]

 (gl/rer)