Gerrard: Ini 90 Menit Terlama Sepanjang Karir Saya

Gerrard: Ini 90 Menit Terlama Sepanjang Karir Saya
Steven Gerrard. (c) afp
Bola.net - Steven Gerrard merasa bahwa laga antara Liverpool kontra Manchester City di Anfield, Minggu (13/04) merupakan laga terlama yang pernah ia lalui sepanjang karirnya.

Skipper The Reds tersebut menyatakan hal itu karena laga tersebut memang berlangsung sangat ketat dan menegangkan. Terlebih, laga tersebut diberi tambahan perpanjangan waktu selama lima menit. Liverpool sendiri akhirnya menang dengan skor 3-2.

Gerrard mengatakan bahwa sembari menunggu laga berakhir, dalam benaknya terlintas berapa lama waktu laga-laga besar yang pernah ia mainkan sebelumnya. Ia bahkan sempat berpikir bahwa waktu di pertandingan tersebut berjalan mundur.

"Itu mungkin merupakan 90 menit terlama yang pernah saya mainkan. Saya jadi terus teringat berapa lama waktu yang diperlukan dalam laga-laga final dan laga-laga besar lainnya yang pernah saya lalui sebelumnya," ujar pemain berusia 33 tahun tersebut.

"Saya merasa waktu berjalan mundur dalam laga tersebut. Saya sedikit kehilangan kata-kata saat ini. Kami masih memiliki empat laga final yang tersisa," tuturnya pada Sky Sports usai laga. [initial]

 (tsv/dim)