Gerrard Acungi Jempol Peran Vital Mane di Liverpool

Gerrard Acungi Jempol Peran Vital Mane di Liverpool
Sadio Mane (c) Twitter

Bola.net - - Steven Gerrard menyebut Sadio Mane sebagai pemain yang 'bisa membuat semuanya terjadi', usai yang bersangkutan tampil apik ketika Liverpool menang 4-1 atas West Ham pekan lalu.

Pemain 25 tahun pulih dari cedera hamstring yang ia alami dan langsung masuk ke starting lineup The Reds.

Pria Senegal memainkan peran vital dalam kemenangan meyakinkan di London Stadium dan melepas assit untuk dua gol Mohamed Salah.

Gerrard mengakui bahwa performa sang striker membuatnya layak disebut sebagai pemain kelas dunia.

Steven GerrardSteven Gerrard

"Dia luar biasa, enak ditonton. Saya tidak bermaksud bias," tutur Gerrard di laman resmi klub.

"Dia adalah tipe pemain yang akan anda bayar mahal dan anda siap untuk menontonnya tiap pekan karena dia memang amat menghibur. Dia amat cepat, dia bisa membuat banyak hal terjadi."

"Untuk seseorang yang begitu cepat dan lincah, ia mampu menunjukkan sentuhan yang begitu lembut di gol pertama dan juga assist kedua - sungguh sebuah pergerakan yang berkelas."