Gemilang Kontra Liverpool, Cech Tuai Pujian Dari De Gea

Gemilang Kontra Liverpool, Cech Tuai Pujian Dari De Gea
Aksi heroik Petr Cecc menepis tendangan Benteke (c) AFP
Bola.net - Kiper Manchester United, David De Gea, memberikan applaus alias tepuk tangan pada Petr Cech yang tampil gemilang kontra Liverpool, Selasa (25/08).

Arsenal menjamu Liverpool di matchday 3 Premier League di Emirates Stadium. Laga itu berlangsung ketat dan seru. Kedua tim juga sempat mendapatkan beberapa peluang emas mencetak gol.

Namun, salah satu highlight di laga itu adalah momen saat Cech merentangkan tangan kirinya dan menggagalkan peluang mencetak gol dari Christian Benteke. Kiper asal Ceko itu juga sempat menepis sepakan melengkung dari Philipe Coutinho.

Laga itu sendiri akhirnya berakhir dengan skor sama kuat 0-0. Kiper 33 tahun itu sendiri akhirnya diberi gelar Man of the Match oleh Sky Sports.

Performa gemilang Cech itu ternyata tak luput dari pantauan De Gea. Kiper asal Spanyol itu pun langsung melempar pujian pada koleganya tersebut via Twitter. Tak ada kata yang terlontar, ia hanya memunculkan tiga emoticon tepuk tangan.


Cech sendiri sebelumnya sempat tampil buruk di laga debutnya bagi Arsenal. Menjamu West Ham, The Gunners kalah 0-2 dan dua gol itu semuanya tak lepas dari kesalahan eks kiper Chelsea tersebut. [initial]

 (twt/dim)