
Bola.net - Satu lagi rumor baru beredar terkait aktivitas transfer Manchester United. Setan Merah dilaporkan akan mencoba merekrut Guido Rodriguez dari Real Betis.
Manchester United memang diketahui ingin belanja gelandang baru di musim dingin nanti. Erik Ten Hag ingin menambah kedalaman lini tengah Setan Merah agar mereka bisa kompetitif di semua kompetisi yang mereka ikuti.
Manchester United sudah dikaitkan dengan beberapa gelandang top. Beberapa bahkan dikabarkan sudah dihubungi Setan Merah untuk pindah ke Old Trafford di awal tahun nanti.
Advertisement
Menukil Estadio Deportivo, MU dikabarkan sudah mengantongi satu nama potensial untuk tim mereka. Mereka tertarik untuk merekrut Guido Rodriguez di musim dingin nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Teruji
Menurut laporan tersebut Manchester United sudah lama tertarik pada Rodriguez.
Sang gelandang sudah menunjukkan performa yang teruji baik di level Eropa dan juga level dunia. Ia mencuri perhatian MU setelah ia membantu timnas Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 kemarin.
Gelandang berusia 29 tahun itu dinilai memiliki karakter petarung yang disukai Erik Ten Hag. Jadi manajer asal Belanda itu bakal mencoba merekrutnya di musim dingin nanti.
Kans Terbuka
Laporan tersebut mengklaim bahwa Kans MU untuk mendapatkan jasa Rodriguez di musim dingin nanti sangat terbuka lebar.
Sang gelandang kontraknya habis di tahun 2024 nanti. Sejauh ini belum ada tanda-tanda ia akan memperbaharui kontraknya di Real Betis.
Itulah mengapa Real Betis memutuskan untuk menjual sang gelandang di musim dingin nanti ketimbang melepaskannya secara gratisan di musim panas.
Calon Peminat Lain
MU dilaporkan bukan satu-satunya klub top Eropa yang berminat untuk mendapatkan jasa Rodriguez.
Ada Barcelona yang dikabarkan juga mengincar sang gelandang di tahun 2024 nanti.
Klasemen Premier League
(Estadio Deportivo)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 November 2023 18:00
5 Kandidat Pelatih Baru Manchester United: Zidane Menarik, De Zerbi Dambaan
-
Liga Inggris 5 November 2023 15:23
-
Liga Inggris 5 November 2023 15:00
-
Liga Inggris 5 November 2023 13:59
Manchester United Kalahkan Fulham, Erik Ten Hag Full Senyum!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:52
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 08:51
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 08:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:39
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:37
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...